Praveen/Melati Susah Payah Kalahkan Ganda Denmark di Laga Kedua
Ganda campuran Indonesia Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti kembali memetik kemenangan pada laga kedua babak penyisihan Grup C Olimpiade Tokyo 2020 melawan pasangan Denmark Mathias Christiansen/Alexandra Boje.
Dalam pertandingan yang berjalan selama 46 menit di Musashino Forest Sport Plaza, Tokyo, Jepang, pada Minggu, Praveen/Melati menumbangkan Christiansen/Boje dalam dua gim dengan skor 24-22, 21-19.
Praveen/Melati yang merupakan juara All England 2020 itu mendapat perlawanan yang cukup alot dari Christiansen/Boje pada gim pertama.
Meski tidak sampai memimpin, namun duet Denmark tersebut terus menempel ketat hingga beberapa kali memaksakan hasil skor imbang. Momen seperti terjadi dalam dua gim.
Beruntung, meski sempat dibuat bekerja ekstra keras, Praveen/Melati berhasil keluar dari tekanan di poin-poin kritis dan berhasil memenangkan dua gim itu.
Perlawanan kuat yang diberikan pasangan Denmark itu bisa dibilang di luar dugaan. Sebab secara peringkat, Praveen/Melati lebih unggul karena saat ini mereka menempati peringkat ke-4 dunia, sedangkan Christiansen/Boje berada di urutan ke-17.
Selanjutnya pada laga penyisihan terakhir Grup C Olimpiade Tokyo 2020, Praveen/Melati akan berhadapan dengan wakil tuan rumah Yuta Watanabe/Arisa Higashino pada Senin, 26 Juli 2021.
Duel ini diprediksi bakal berlangsung ketat karena peringkat kedua pasangan ini relatif seimbang. Pasalnya, Yuta/Arisa saat ini bertengger di peringkat lima, atau satu strip di bawah Praveen/Melati.
Sebelumnya, dua wakil Indonesia telah menyelesaikan pertandingan mereka pada babak penyisihan grup, yaitu tunggal putri Grup M Gregoria Mariska Tunjung yang unggul 21-11, 21-8 atas pemain Myanmar Thet Htar Thuzar.
Kemudian, tunggal putra Grup J Anthony Sinisuka Ginting yang menaklukkan wakil Hongaria Gregely Krausz dengan hasil akhir 21-13, 21-8.