Pratama Arhan Umrah Bareng Timnas, Azizah Salsa Liburan ke Dubai
Para pemain Tim Nasional (Timnas) Indonesia sebanyak 14 orang menjalani ibadah umrah di sela-sela persiapan untuk memulai putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Laga pertama melawan Arab Saudi akan digelar di Stadion King Abdullah Sports City, Jeddah, Kamis 5 September 2024 waktu setempat, atau Jumat 6 September 2024 dini hari pukul 01.00 Waktu Indonesia Barat (WIB)
Timnas yang menjalani ibadah tersebut adalah Rizky Ridho, Muhammad Ferrari, Ernando Ari, Nadeo Argawinata, Dimas Drajad, Egy Maulana, Witan Sulaeman, Ramadhan Sananta, Adi Satryo, Wahyu Prasetyo, Ragnar Oratmagoen, Hokky Caraka, Asnawi Mangkualam, dan Pratama Arhan.
Dalam video yang dibagikan akun Timnas Indonesia di Instagram, terlihat mereka sedang mengikuti tawaf, mengelilingi Ka'bah sebanyak tujuh kali. Mereka juga melakukan sa’i, yaitu berjalan dan berlari kecil bolak-balik antara Bukit Shafa dan Bukit Marwah sebanyak tujuh kali.
“Terpanjat doa kemudahan bagi perjalanan Garuda di Kualifikasi Piala Dunia Putaran 3," tulis Timnas Indonesia dalam unggahan tersebut.
Azizah Salsha Liburan di Dubai
Pratama Arhan agaknya tidak akan umrah bersama sang istri, Azizah Salsha. Sebab, pada hari yang sama, Azizah Salsha bersama temannya, Ratu Namira, berlibur di Dubai. Sempat beredar video Azizah Salsha terjun payung. Perempuan 22 tahun ini tampak sangat bahagia saat berhasil mewujudkan impiannya.
Meski termasuk olahraga ekstrem, Azizah Salsha tampaknya punya nyali yang besar untuk melakukannya. Alih-alih ketakutan, dia menunjukkan ekspresi yang ceria saat melompat dari ketinggian.
"Bucket list (daftar keinginannya) checked off," tulisnya sebagai caption.
Sebelumnya, Andre Rosiade, ayah Azizah Salsha telah menjelaskan, anak dan menantunya tak akan umrah bersama. Mereka rencananya akan umrah bareng di akhir 2024, saat Liga Korea Selatan libur.
"Kalau sudah libur juga Liga Korea Selatan. Arhan sih sempat mengajak Zizah umrah akhir tahun. Kalau sudah kompetisi libur. Itu yang saya dengar, ya," tutur Andre Rosiade.
Seolah membantah apabila umrah untuk kabur dari gosip miring yang beredar, Azizah Salsha diceritakan sang ayah, menjalankan umrah sekaligus mendukung Pratama Arhan yang akan bertanding bersama Timnas Indonesia.
"Kalau Azizah, dia nunggu di Arab Saudi. Jadi, Azizah umrah dulu. Sekarang umrah, nanti setelah umrah, dia nunggu Arhan sambil menonton Timnas Indonesia," sambung Andre Rosiade.
Advertisement