Prakiraan Cuaca Jawa Timur, Peringatan Dini Hujan di Sidoarjo
Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Juanda memprakirakan cuaca Minggu, 26 Desember 2021 hari ini dengan sejumlah wilayah mengalami hujan sedang hingga lebat, pada siang dan malam.
Prakiraan Cuaca
Pagi hari cuaca di Jawa Timur diprakirakan cerah, berawan, hujan ringan hingga sedang, dan di beberapa wilayah mengalami hujan lebat
Sedangkan pada siang hingga sore, cuaca diprakirakan cerah, berawan, hujan ringan hingga sedang, dan hujan lebat disertai petir.
Kemudian pada malam hari, cuaca diprakirakan cerah, berawan, berkabut, hujan ringan hingga sedang, dan hujan lebat disertai petir.
Pada dini hari cuaca diprakirakan cerah, berawan, berkabut, dan hujan ringan hingga sedang.
Peringatan Dini
BMKG Juanda mengeluarkan peringatan dini terkait prakiraan cuaca, Minggu 26 Desember 2021. Sejumlah wilayah diprakirakan mengalami hujan dengan intensitas sedang hingga lebat, disertai petir dan angin kencang sesaat.
Peringatan dini pada pagi hari keluar untuk wilayah Sidoarjo, Magetan, Kabupaten Pasuruan, dan Probolinggo.
Peringatan dini cuaca ekstrem pada siang hari keluar utuk wilayah Gresik, Lamongan, Nganjuk, Kabupaten Madiun, Kota Madiun, Magetan, Pacitan, Trenggalek, Kabupaten Blitar, Kota Malang, Kabupaten Pasuruan, Kabupaten Probolinggo, Lumajang, dan Situbondo.
Sedangkan peringatan dini pada malam hari keluar untuk wilayah Kabupaten Probolinggo.