Prakiraan Cuaca Jawa Timur Kamis Hari Ini, Dikepung Hujan
Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Stasiun Meteorologi Juanda memprakirakan sebagian besar wilayah Jawa Timur akan mengalami hujan, pada pagi hingga malam, Kamis 18 April 2024, hari ini.
Dilansir dari laman BMKG Juanda, cuaca pagi hari di Jawa Timur, didominasi cerah dan berawan. Suhu pada malam dan pagi hari berentang antara 10 hingga 25 derajat Celsius. Suhu terendah mencapai 17 derajat Celsius di Kota Batu.
Namun sejumlah wilayah diperkirakan mengalami hujan pada pagi hari. Seperti di Malang, Lumajang, Jember, Banyuwangi, Situbondo, Tuban, Trenggalek dan Pacitan.
Beranjak siang, potensi hujan semakin meluas dialami sebagian besar wilayah di Jawa Timur. Hujan dengan intensitas sedang hingga lebat berpotensi muncul pada siang dan sore hari. Sedangkan suhu di siang hari berkisar antara 28 hingga 32 derajat Celsius.
Potensi hujan mulai mereda memasuki malam hari. Meski sebagian wilayah masih memiliki potensi hujan hingga malam hari.
Wilayah Potensi Hujan
Seluruh wilayah di Jawa Timur berpotensi mengalami hujan sedang hingga lebat disertai petir dan angin kencang, pada sore dan malam hari di Jawa Timur, Kamis 18 April 2024, hari ini.
Hanya beberapa wilayah yang diprakirakan mengalami cuaca cerah, terutama pada pagi, malam dan Jumat dini hari. Selebihnya, hujan diprakirakan turun pada siang, sore dan malam di Jawa Timur, Kamis hari ini.
Advertisement