Prakiraan Cuaca Jawa Timur: Cuaca Cerah dan Berawan
Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika atau BMKG Juanda merilis prakiraan cuaca di Jawa Timur, hari ini, Jumat 21 Juli 2023. Cuaca cerah berawan akan menyelimuti Surabaya di pagi hari. Selanjutnya cuaca Surabaya akan cerah dari siang hingga dini hari.
Suhu udara di Surabaya diprediksi di kisaran 24-33 derajat celcius, dengan tingkat kelembapan 45-90 persen. Sebaiknya gunakan sunscreen saat beraktivitas di luar ruangan.
Prakiraan cuaca pagi hari di Pacitan, Trenggalek, Lumajang, Jember, dan Banyuwangi berawan. Wilayah lainnya cerah hingga cerah berawan.
Siangnya Kabupaten Malang dan Jember berawan, sedangkan Lumajang berawan tebal. Wilayah lainnya cerah hingga cerah berawan.
Beranjak sore Lumajang dan Batu berawan, sedangkan Jember berawan tebal. Adapun wilayah lainnya cerah hingga cerah berawan.
Malamnya Tulungagung, Kota Blitar, Lumajang, Jember, dan Batu berawan. Wilayah lainnya cerah hingga cerah berawan.
Prakiraan cuaca dilakukan oleh seorang forecaster (prakirawan cuaca). Pembuatan prakiraan cuaca juga dibantu dengan teknologi pemodelan prediksi cuaca berbasis komputer yakni model Numerical Weather Prediction (NWP).
Berikut ini prakiraan cuaca di Surabaya, 21 Juli 2023 yang dikutip dari laman bmkg.go.id:
07.00 WIB | Cerah Berawan | 25 Celsius
10.00 WIB | Cerah | 30 Celsius
13.00 WIB | Cerah | 33 Celsius
16.00 WIB | Cerah | 31 Celsius
19.00 WIB | Cerah | 28 Celsius
22.00 WIB | Cerah | 26 Celsius