Prakiraan Cuaca Jatim Hari Ini, Suhu Panas Capai 37 Derajat Celsius
Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Stasiun Klimatologi Juanda, memprakirakan cuaca di Jawa Timur akan didominasi kondisi berawan sepanjang Senin, 16 September 2024, hari ini. Namun suhu harian tertinggi pada siang hari mencapai 37 derajat Celsius.
Dilansir dari laman X atau Twitter BMKG Juanda, cuaca berawan diprakirakan muncul sejak Senin pagi hingga Selasa dini hari, di hampir seluruh wilayah Jawa Timu, hari ini.
Meski berawan, suhu tertinggi pada siang hari, akan didominasi kondisi panas. Suhu siang hari terendah di Jawa Timur pada hari ini, ada di Kota Batu diprakirakan mencapai 27 derajat Celsius.
Sedangkan suhu tertinggi pada siang hari mencapai 37 derajat Celsius. Cuaca yang terik ini diprakirakan akan dirasakan di sejumlah wilayah. Antara lain di Sidoarjo, Gresik, Lamongan, dan Mojokerto. Sedangkan suhu tertinggi harian di Surabaya diprakirakan mencapai 36 derajat Celsius.
Advertisement