Prakiraan Cuaca Jatim Hari Ini, Daftar Wilayah dengan Suhu di Bawah 15 Celsius
Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika Juanda memprakirakan sejumlah kota dan kabupaten di Jawa Timur, mengalami suhu terendah di bawah 15 derajat Celcius, Jumat 4 Oktober 2024, hari ini.
Dilansir dari laman X BMKG Juanda, sejumlah wilayah akan mengalami suhu terendah di malam hari, dengan angka di bawah 15 derajat Celsius, hari ini.
Wilayah tersebut antara lain Jember dengan suhu terendah mencapai 14 Celsius, kemudian Pasuruan dan Bondowoso dengan suhu mencapai 13 Celsius, Probolinggo dengan suhu mencapai 12 Celsius dan Kabupaten Malang yang diprakirakan memiliki suhu paling rendah, mencapai 11 derajat Celsius.
Meski memiliki suhu rendah pada malam hari, suhu di wilayah tersebut melonjak cukup tinggi di siang hari.
Suhu di Jember mencapai 33 Celsius, disusul Pasuruan dan Bondowoso masing-masing 35 dan 36 Celsius, sedangkan Kabupaten Probolinggo dan Kabupaten Malang masing-masing mencapai 35 dan 32 Celsius di siang hari.
Kondisi suhu yang cukup tinggi pada siang hari dan sangat rendah pada malam hari mungkin terjadi selama kemarau. Tiadanya awan menyebabkan sinar Matahari tidak terhalang awan saat turun pun lepas Kembali ke atas.
Advertisement