Prabowo - Gibran Menang di Jatim, Ini Respon TKD Jatim
Pasangan Calon Presiden dan Calon Wakil Presiden nomor urut 02, Prabowo Subianto - Gibran Rakabuming Raka meraih suara tertinggi pada Pilpres 2024 di wilayah Jawa Timur.
Berdasar hasil rekapitulasi suara tingkat provinsi, keduanya meraih 16.716.968 suara. Diikuti oleh Pasangan 01 Anies Baswedan - Muhaimin Iskandar dengan perolehan 4.492.652 suara. Serta, paslon 03 Ganjar Pranowo - Mahfud MD dengan 4.434.805 suara. Kemudian terdapat 895.661 suara tidak sah.
Menyambut hasil itu, Boedi Prijo Soeprajitno selaku Ketua Tim Kampanye Daerah (TKD) Prabowo - Gibran Jatim mensyukuri hasil tersebut dapat mencapai target 65 persen.
"Kami tentu sangat bersyukur, bahwa capaian suara yang melebihi 16,7 juta suara atau 65,19 persen untuk Prabowo-Gibran di Jatim," ungkapnya.
Ia menyampaikan terima kasih sejumlah tokoh di Jawa Timur seperti Khofifah Indar Parawansa, para alim ulama, pengasuh pondok pesantren yang telah mendongkrak suara Prabowo - Gibran.
"Ini adalah bukti kerja keras dari seluruh elemen dan tentunya atas izin Allah SWT. Angka ini secara kumulatif sangatlah besar, bahkan bila dibandingkan dengan provinsi lain secara kumulatif Jatim tertinggi se-Indonesia dengan 16,7 juta suara per provinsi." ujar Boedi.
"Dukungan semua alim ulama, kiai, tokoh masyarakat, pemuda, emak-emak, petani, nelayan, masyarakat hutan, pekerja dan buruh, pekerja seni, pedagang pasar dan kaki lima, pengusaha, profesional, dan semua kelompok masyarakat menjadi kunci kemenangan," pungkas mantan Pejabat Pemprov Jatim itu.
Tak hanya itu, ia juga menyampaikan terima kasih karena seluruh tim kampanye dan masyarakat simpatisan Prabowo - Gibran menghindari kampanye negatif sehingga pemilu berjalan aman dan damai di Jatim.
Advertisement