PPKM Diperpanjang, Madura United Rancang Latihan Bersama
Madura United mulai pasang rencana latihan bersama. Terdapat dua catatan yang mendorong rencana itu. Catatan pertama, jika masa pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) tidak diperpanjang atau pemerintah memberikan kelonggaran, terutama sektor cabang olahraga (cabor) sepak bola.
Sedangkan catatan kedua adalah kepastian Liga 1 2021-2022 dari Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI). Menurut Madura United, jika PSSI sudah mulai memberi sinyal, maka Madura akan segera berlatih bersama.
Manajer Madura United Rahmad Darmawan mengaku mulai menyerukan anak asuhnya untuk meningkatkan intensitas latihan mandiri. Tujuannya, agar saat kembali latihan bersama sudah dalam kondisi siap. Dengan kata lain, tidak perlu membutuhkan waktu lama memulihkan kondisi fisik.
“Saya sudah sampaikan kepada semua pemain untuk bersiap latihan bersama. Persiapannya, meningkatkan intensitas latihan mandirinya, agar dapat langsung in saat latihan bersama,” kata Rahmad Darmawan di laman resmi Madura United.
Ia melanjutkan, Madura United sudah membuat program latihan dengan beberapa agenda. Rencananya, agenda perdana latihan tim yang berbasis di Pulau Garam ini akan berlangsung pada pekan kedua Agustus 2021.
Meski begitu, mantan arsitek Timnas Indonesia itu belum membeberkan secara detail jadwal rencana peras keringat para pemainnya.
Terlepas dari rencana jadwal latihan bersama, penyerang asing Madura United Rafael Silva mengaku intens latihan mandiri setiap hari. Bahkan, dia mengaku sering ke tempat fitness demi menjaga kondisi tubuh dan stamina.
“Saya profesional. Saya jaga kondisi. Kadang saya latihan bersama Jaimerson Xavier dan Jaja (Hugo Gomes dos Santos Silva). Adakalanya latihan sendiri. Sering nge-gym untuk jaga stamina ini,” katanya.
Diketahui, Laskar Sapi Kerrab telah meliburkan tim sejak PSSI dan PT. Liga Indonesia Baru (PT. LIB) mengumumkan penundaan Liga 1 2021-2022, Selasa 29 Juni 2021. Terhitung sudah sebulan lebih skuad Madura United melakukan program latihan mandiri.