Potret Suasana Rumah Duka Ibunda Jokowi
Presiden Joko Widodo (Jokowi) berduka. Di tengah pandemi corona, ayah tiga anak itu juga menyampaikan kabar meninggalnya sang ibu, Sudjiatmi Notomiharjo, Rabu 25 Maret 2020 malam.
Wanita 77 tahun yang akrab disapa Bu Noto itu wafat karena sakit kanker tenggorokan. Almarhumah menghembuskan napas terakhir di Rumah Sakit TNI Slamet Riyadi, Solo.
Jokowi mewakili keluarga besarnya menyampaikan bahwa sang ibu sakit sudah lama.
"Sakit kanker yang sudah diderita sejak 4 tahun ini," ujar Jokowi di rumah duka, Jalan Pleret Raya No. 9A, Sumber, Kecamatan Banjarsari, Surakarta.
Sejumlah upaya sudah dilakukan pihak keluarga agar Sudjiatmi Notomiharjo sembuh. Salah satunya berobat ke Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat Gatot Subroto (RSPAD), Jakarta.
"Sempat ditangani di RSPAD, tapi ternyata Allah lebih berkehendak," ujar Jokowi.
Jokowi menyampaikan kabar meninggalnya sang ibunda didampingi kakak Sujiatmi, Miyono. Adik-adik Jokowi juga turut hadir. Jokowi yang mengenakan kemeja putih dan sarung kotak-kotak itu pun didampingi putra pertamanya, Gibran Rakabuming Raka.
Tampak pihak keluarga Jokowi mengenakan masker mengingat saat ini Indonesia tengah pandemi corona.
Jokowi tampak meletakkan untaian bunga melati di atas peti jenazah sang ibunda.
Advertisement