Porsche Seruduk Truk, Korban Tewas Warga Mampang Jakarta
Satu unit mobil Porsche Cayman menabrak bagian belakang truk di Tol Dalam Kota, Jakarta, Rabu 19 Juni 2024 pukul 01.40 WIB. Kecelakaan itu menyebabkan pengemudi Porsche, TP, usia 31 tahun, tewas di lokasi. Sedangkan penumpang berinisial J, usia 23 tahun masih syok.
Polda Metro Jaya mengungkap kronologi kecelakaan maut yang melibatkan mobil mewah dan satu unit truk tersebut, seperti dikutip Ngopibareng.id dalam unggahan akun resmi Instagram @tmcpoldametro.
Insiden tersebut bermula saat mobil Porsche yang dikemudikan TP, melaju dari arah timur Tol Dalam Kota menuju Kuningan. Nahas, lantaran kurang hati-hati mobil yang ia kendarai menabrak bagian belakang truk nopol BE 8124 ACU.
Lokasi kecelakaan ini tepatnya di KM 5+200 B sebelum Gerbang Tol (GT) Kuningan 2 wilayah Jakarta Selatan. Mobil nopol B 2031 PBV tersebut terseret hingga 150 meter. Pengemudi truk, RA warga Lampung tak mengetahui ada mobil yang tersangkut di bagian besi belakangnya.
Akibatnya, pengemudi yang merupakan warga Mampang Jakarta itu tewas di lokasi. Sementara penumpangnya mengalami trauma buntut kejadian tersebut.