Porprov VIII Jatim: Manajer Budi Basuki: Sepak Bola paling Meriah
Tim sepak bola putra dan putri Kontingen Sidoarjo mencetak sejarah baru di Gelora Delta Sidoarjo, Jumat, 15 September 2023 malam. Kedua tim tersebut berhasil mengawinkan medali emas pada perhelatan akbar Porprov Jatim VIII 2023.
Pada pertandingan final, tim sepak bola putra Sidoarjo berhasil tumbangkan Kabupaten Kediri dengan skor 2-1. Sedangkan tim sepak bola putri Sidoarjo berhasil mengalahkan Kota Malang dengan skor 3-2.
Menanggapi kemenangan kedua tim kebanggaan kota Delta, Manajer tim sepak bola putra Sidoarjo, Budi Basuki mengatakan, pertandingan sepak bola pada Porprov ke VIII kali ini adalah pertandingan sepak bola Porprov paling meriah selama kepemimpinan Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa.
"Alhamdulillah Sidoarjo berhasil melaksanakan Porprov ke VIII, khususnya cabor sepak bola dengan sukses meriah. Saya kira ini pertandingan paling meriah pada Porprov jaman kepemimpinan ibu Gubernur Khofifah. Paling ramai, Permainan atlet bagus, tribun full suporter. Dan tertib semuanya. Euforianya pantaslah setelah ada kemenangan," ucap Budi Basuki saat ditemui Ngopibareng.id, Jumat 15 September 2023 malam.
Menurut Budi, Sidoarjo sangat pantas keluar sebagai pemenang. Mengingat persiapan yang dilakukan timnya butuh waktu panjang dan lebih detail. Budi mengaku bangga atas prestasi yang dicetak anak didiknya.
"Luar biasa bagus permainya saya kira gak ada kendala atau hal yang negatif dalam pertandingan ini," imbuhnya.
Disinggung mengenai kericuhan yang sempat terjadi di babak kedua, menurut Budi itu hal yang wajar mengingat antusias warga Sidoarjo membela dan mendukung tim kesayangannya. "Itu Insiden kecil karena memang penonton membludak ya pantas terjadi saya kira," kata Budi.
Sempat terjadi hujan botol di lapangan saat kericuhan. Namun hal itu terjadi tidak lama. Emosi penonton berhasil diredam setelah Bupati Sidoarjo Ahmad Muhdlor Ali memerintahkan langsung kepada penonton di tribun agar tenang dan menikmati pertandingan kembali.
"Kericuhan tadi saya amati kedua belah pihak gak bisa menahan diri sehingga suporter terpancing. Tapi itu pun saya hitung tidak lebih dari 40 detik sudah kondusif jadi wajar lah," pungkasnya.