Polres Tuban Berangkatkan Balik Mudik Gratis Tujuan Jakarta
Kapolres Tuban, AKBP Rahman Wijaya memberangkatkan tiga bus rombongan balik mudik gratis bareng Satlantas Polres Tuban tahun 2023 tujuan Jakarta, Jumat 28 April 2023.
Pemberangkatan rombongan balik mudik gratis itu dilakukan dari PO Bus Cumi-cumi Jalan Tuban - Babat KM 3 Widengan, Kelurahan Gedongombo, Kecamatan Semanding, Kabupaten Tuban.
Kapolres Tuban, AKBP Rahman Wijaya pada kesempatan itu mengatakan, ada tiga armada bus balik mudik gratis bareng Satlantas Polres Tuban yang hari ini diberangkatkan dengan tujuan Terminal Kampung Rambutan Jakarta.
"Jumlah peserta yang terdaftar dalam balik mudik gratis ini ada sebanyak 175 orang," katanya didampingi Wakapolres dan Kasatlantas Polres Tuban.
Dia menjelaskan, tujuan program balik mudik gratis ini adalah untuk membantu dan memfasilitasi masyarakat Tuban yang saat ini mudik Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriyah untuk kembali ke Jakarta.
"Harapannya balik mudik gratis ini bisa menjaga keselamatan para pemudik dan mengurangi kepadatan serta kemacetan arus lalulintas di jalan," harap Kapolres.
Lebih lanjut, untuk syarat menjadi peserta program balik mudik gratis tahun 2023 ini, masyarakat cukup mendaftar menggunakan Fotokopi Kartu Tanda Penduduk (KTP).
Pada kesempatan itu, tim medis dari Polres Tuban juga melakukan pengecekan kesehatan terhadap sopir bus, hal itu untuk memastikan kelayakan sopir bus mengemudikan kendaraan bus ke Jakarta.
"Kita juga siapkan snack untuk peserta balik mudik," imbuh mantan Kapolres Sumenep tersebut.
Sementara itu, salah satu peserta balik mudik gratis bareng Satlantas Polres Tuban asal Desa Bektiharjo, Kecamatan Semanding, Lusianto Edi mengaku program ini sangat membantu sekali.
Terlebih, jumlah keluarganya ada 5 orang yaitu istri bersama 3 anak dengan tujuan ke Bekasi.
"Iya, program ini sangat membantu sekali mas, karena kami berlima kalau mudik mandiri biaya mungkin diatas 3 juta, apalagi momen lebaran seperti ini," jelas Lusianto.