Polres Bondowoso Kirim Sembako Swadaya Bantu Korban Erupsi Semeru
Polres Bondowoso menyalurkan bantuan sembako bagi warga Lumajang korban bencana erupsi Gunung Semeru, pada 4 Desember 2021. Bantuan sembako swadaya dari seluruh anggota polres yang diangkut satu truk, ini dikirim tim logistik Polres Bondowoso dan Bhayangkari
Pengiriman satu truk bantuan sembako swadaya itu dilepas Kapolres Bondowoso AKBP Herman Priyanto di mapolres setempat, Rabu 8 Desember 2021. Turut melepas Wakapolres Kompol Joes Indra Lana Wira, Kabag Ops Kompol Robi Hartanto, dan para perwira Polres Bondowoso.
Kapolres Herman mengatakan, bantuan sembako swadaya anggota polres yang disalurkan kepada warga Lumajang korban erupsi Gunung Semeru, ini di antaranya beras, air mineral, minyak goreng, kecap manis, dan mie instan.
"Ini bentuk empati dan kepedulian seluruh anggota Polres Bondowoso membantu sesama yang mengalami kesusahan akibat bencana erupsi Gunung Semeru di Lumajang," katanya.
Tidak hanya bantuan sembako swadaya, menurut Kapolres Herman, Polres Bondowoso sebelumnya memberangkatkan personil ke Lumajang membantu penanganan pasca erupsi Gunung Semeru.
"Personil Polres Bondowoso yang diberangkatkan membantu proses evakuasi korban bersama tim gabungan tanggap bencana erupsi Gunung Semeri di Lumajang," pungkasnya.
Advertisement