Politisi Senior Permadi Meninggal
Kabar duka datang dari dunia politik. Politisi senior Permadi meninggal dunia, Rabu 12 Juni 2024. Anggota Dewan Pembina Partai Gerindra ini, berdasarkan keterangan pihak keluarga, dalam perawatan khusus sebelum meninggal dunia.
Permadi mengembuskan napas terakhir di RS Siloam Asri, Jakarta Selatan. Jenazah kemudian disemayamkan ke rumah duka, Jalan Pengadegan Barat 41, Pancoran, Jakarta Selatan.
"Innalillahi wa innailahi rojiun, dukacita mendalam atas berpulangnya senior kami Bapak Permadi tadi pagi jam 07.30 di kediamannya kawasan Pengadegan," demikian kabar duka yang disampaikan oleh Wakil Ketua Umum Partai Gerindra, Habiburokhman kepada wartawan.
Kabar duka ini juga disampaikan oleh Yayasan Layanan Konsumen Indonesia (YLKI). Dalam unggahan di media sosial X, YLKI menyampaikan belasungkawa untuk Permadi, Ketua YLKI periode 1979-1982.
"Inna lillahi wa inna ilaihi raji'un. Turut berduka cita yg mendalam atas wafatnya Bp. PERMADI, S.H. Beliau berperan besar dlm mendirikan YLKI di th 1973. Beliau menjabat sebagai Ketua YLKI Periode 1979-1982. Semoga diampuni semua dosa dan diterima amal baiknya. Aamiin," demikian tulisnya.
Dari PDIP ke Gerindra
Semasa hidupnya, Permadi merupakan politikus senior yang pernah menjadi anggota Fraksi PDIP di Komisi I DPR periode 2004-2009. Ia kemudian pindah ke Gerindra, pimpinan Presiden terpilih Pemilu 2024 yang kini menjabat Menteri Pertahanan (Menhan), Prabowo Subianto.
Pemakaman
Jenazah Permadi dikebumikan di Kompleks Pemakaman San Diego Hills, Karawang, Jawa Barat, Rabu siang. Mobil ambulans yang membawa jasad Permadi bertolak ke pemakaman sekitar pukul 12.50 WIB.
Sejumlah kerabat dan keluarga turut menggotong keranda untuk dimasukkan ke dalam ambulans. Sejumlah pelayat pun melepas mendiang Permadi pemakaman San Diego Hills.