Polisi Turunkan 3.500 Personel saat Laga Persebaya vs Arema FC
Menjelang final Piala Presiden 2019, antara Persebaya menghadapi Arema FC, pada Selasa 9 April 2019 besok, Polisi akan menggelar pengamanan khusus. Sebanyak 3.500 personel akan dikerahkan untuk menjaga pertandingan tersebut.
Saat ditemui di Markas Besar Polisi Daerah Jawa Timur (Mapolda Jatim), Kapolda Jatim, Irjen Luki Hermawan mengatakan akan memberi perhatian khusus. Guna menjaga kondusifitas jelang Pilpres.
"Kesiapan pengamanan kami mengerahkan 3.500 di Surabaya. Biasanya hanya 2.200. Untuk pengamanan, semuanya sudah diatur siapa penanggungjawabnya," kata Kapolda, Senin 8 April 2019.
Selain itu, Luki menambahkan mulai hari ini akan melakukan razia kepada suporter yang tidak membawa tiket. Luki melihat biasanya menjelang laga, pasti ada beberapa suporter dari luar kota yang datang ke Surabaya, namun tidak memiliki tiket.
"Mulai hari ini kia lakukan razia kepada suporter yang tidak miliki tiket tapi sudah ada di sini," imbuh Luki.
Luki menambahkan, laga ini menjadi cukup penting dan mendapat perhatian besar dari pihak kepolisian. Selain merupakan laga final, pertandingan ini diharap mampu menjadi sebuah hiburan untuk mendinginkan masyarakat di tengah terpaan isu seputar Pemilu.
"Bahwa tahun ini kami beri perhatian khusus karena bersamaan dengan kampanye dan mendekati Pilpres. Jadi kami sepakat dengan panitia, sama-sama bisa menjadi hiburan yang selama beberapa bulan terakhir ini banyak kagiatan pilpres. Berharap final jadi tontonan yg menarik dan layak ditunggu masyarakat," ujar dia.
Tak hanya itu, besok juga akan diselenggarakan apel persiapan khusus untuk pengamanan ini. Apel tersebut akan diikuti seluruh personel. "Besok pukul 10.00 WIB kita gelar giat khusus untuk pengamanan bola," ucap dia. (hrs)
Advertisement