Polisi Tunggu Hasil Labfor Sumber Kebakaran Malang Plaza
Satreskrim Polresta Malang Kota hingga saat ini masih menunggu hasil uji laboratorium forensik (labfor) dari tim Polda Jawa Timur (Jatim) untuk bisa mengetahui penyebab kebakaran Gedung Malang Plaza yang terjadi, Selasa 2 Mei 2023.
Tim dari Polda Jatim sendiri sudah selesai melakukan pengambilan sampel kebakaran di Gedung Malang Plaza, Kamis 4 Mei 2023. Diperkirakan hasilnya akan keluar selama tujuh hingga 10 hari ke depan.
Hasil uji labfor ini kata Kasatreskrim Polresta Malang Kota, Kompol Bayu Febrianto Prayoga yang nanti akan memberikan petunjuk apakah kebakaran terjadi karena ada unsur kelalaian atau bersifat force majeure.
"Saat ini, kami tinggal menunggu hasil Labfor. Karena saya belum bisa menyimpulkan, apa penyebab dan dari mana titik asal api tersebut. Karena hanya hasil Labfor yang bisa berbicara terkait hal tersebut," ujarnya, Selasa 9 Mei 2023.
Satreskrim Polresta Malang Kota sendiri sudah mengumpulkan keterangan terkait kejadian kebakaran tersebut dengan memeriksa sebanyak delapan orang saksi.
“Sudah ada delapan saksi yang telah kami periksa dan itu seluruhnya dari Malang Plaza. Yaitu, dari pihak manajemen, tiga orang petugas keamanan, tiga orang petugas kebersihan dan satu orang teknisi," katanya.
Seluruh keterangan dari para saksi yang sudah diperiksa tersebut nantinya akan diselaraskan dengan hasil uji labfor dari tim Polda Jatim.
"Tentu, kami akan memeriksa apabila masih ada hal yang kurang atau berkembang. Namun sementara ini, masih belum,” ujarnya.
Advertisement