Polisi Terjunkan Patroli Jaga Keamanan Warga di Antrean Kendaraan
Antrean panjang kendaraan menuju Pelabuhan Ketapang masih terjadi hingga Kamis, 6 Juli 2023. Bahkan antrean mencapai 13 KM lebih dari pintu masuk Pelabuhan Ketapang. Untuk memastikan keamanan pengendara yang terjebak antrean polisi menempatkan petugas di sejumlah titik dan menerjunkan petugas patroli.
Wakapolresta Banyuwangi, AKBP Dewa Putu Eka Darmawan menyatakan, selain petugas dari Satlantas Polresta Banyuwangi, Polresta Banyuwangi juga telah memerintahkan Polsek jajaran yakni Polsek Kalipuro dan Wongsorejo untuk melakukan pengamanan. "Kita berdayakan Polsek, kemudian dari Satsamapta dengan patrolinya," tegasnya.
Personel yang diterjunkan, ditempatkan di beberapa titik kemacetan untuk melakukan pengamanan sekaligus membantu mengatur lalu lintas. Selain itu ada juga petugas yang melakukan patroli dengan kendaraan roda dua. "Melakukan patroli dari Ketapang sampai ekor antrean," katanya.
Dewa menambahkan, diharapkan kehadiran petugas Kepolisian ini bisa mencegah terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan pada pengendara yang sedang antre. Tidak hanya itu pengerahan petugas Kepolisian ini sekaligus untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi warga khususnya yang sedang terjebak dalam kemacetan.
"Jadi untuk mencegah terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan. Sehingga warga merasa nyaman dengan kehadiran petugas di lapangan," tegasnya.
Masyarakat, lanjutnya, diminta segera menyampaikan kepada petugas di lapangan jika menghadapi hambatan atau masalah di lapangan. Warga juga bisa menyampaikan informasi ke 110.
Dia mengimbau masyarakat tetap sabar dan mengikuti arahan dari petugas di lapangan. Karena saat ini sedang diupayakan penyeberangannya bisa cepat. "Kita sudah koordinasi untuk bisa mempercepat proses muat dan bongkarnya," ujarnya.