Polisi Mulai Selidiki Titik Asal Api Kebakaran di Malang Plaza
Polresta Malang Kota mulai melakukan penyelidikan terkait titik asal api kebakaran di Gedung Malang Plaza di Jalan Agus Salim, Kecamatan Klojen, Kota Malang.
Kepala Polresta Malang Kota, Kombes Pol, Bhudi Hermanto mengatakan bahwa dugaan sementara titik api berawal dari lantai tiga gedung Malang Plaza.
“Dari informasi, titik api berasal diduga dari lantai tiga. Tapi pastinya besok kami akan mendatangkan Tim Labfor dari Polda Jatim,” ujarnya, Selasa 2 Mei 2023.
Bhudi mengatakan bahwa nantinya Tim Laboratorium Forensik (Labfor) Polda Jawa Timur yang akan menyelidiki lebih lanjut terkait dengan titik api serta penyebab pasti kebakaran.
“Kami akan memeriksa sumber api dari mana, titik api dari mana, sumber kebakaran seperti apa,” katanya.
Salah satu pusat perbelanjaan Malang Plaza mengalami kebakaran pada Selasa 2 Mei 2023, sekitar pukul 00.30 WIB dini hari. Gedung yang terletak di Jalan Agus Salim, Kecamatan Klojen, Kota Malang tersebut melalap habis seisi gedung.
Malang Plaza sendiri berdiri sejak 1980-an. Dulunya, Malang Plaza menjadi pusat belanja pakaian dan sentra hiburan masyarakat.
Advertisement