Polisi Italia Investigasi Dugaan Ronaldo Langgar Aturan Covid-19
Kepolisian Italia sedang melakukan investigasi terhadap dugaan pelanggaran aturan yang dilakukan Ronaldo dan kekasihnya, Georgina Rodriguez di hari ulang tahunnya.
Diketahui, Georgina merayakan ulang tahunnya yang ke-27 pada Rabu, 27 Januari 2021 lalu. Ada dugaan kedua pasangan ini melakukan perjalanan dari Piedmont and Valle d'Aosta ke Cormayeur di wilayah pegunungan Alpen.
Dugaan itu muncul setelah Georgina mengunggah sebuah foto dimana ia bersama Ronaldo menikmati liburan dengan mengendarai mobil salju, yang tak lama kemudian dihapus.
Georgina lantas menggantinya dengan postingan dimana mereka bersama anak-anaknya berada di antara meja rumahnya di Turin, dengan kue ultah di atas meja.
Kepolisian Valle d'Aosta mengonfirmasi kepada Reuters bahwa kejadian itu sedang diselidiki, karena pelanggaran ini tidak bisa dibenarkan bila memang terjadi. Maklum, di tengah regulasi ketat yang diberlakukan menyusul besarnya angka kematian akibat Covid-19 yang mencapai 86 ribu jiwa, pemerintah Italia tidak bisa memberikan toleransi kepada siapa pun yang melanggarnya.
Piedmont and Valle d'Aosta sendiri merupakan wilayah yang masuk zona oranye. Pemerintah Italia melarang semua orang melakukan bepergian ke wilayah itu. Pemerintah Italia hanya membolehkan mereka yang memiliki rumah kedua di kawasan itu, atau pindah tugas.
Laporan di Italia menunjukkan Ronaldo dan Rodriguez melakukan perjalanan pada hari Selasa 26 Januari 2021 dan menginap di sebuah hotel di pegunungan sebelum kembali ke Turin pada hari berikutnya.
Ronaldo sendiri pernah dinyatakan positif terpapar virus ini pada bulan Oktober dan harus mengisolasi diri. Jika benar, kepolisian Italia akan memproses Ronaldo dan Georgina ke ranah hukum.