Polisi di Banyuwangi Patungan Bantu Balita Tercebur Air Panas
Di tengah kesibukannya menjalankan tugas, sejumlah Polisi di Banyuwangi melakukan kegiatan kemanusiaan. Bhayangkara Polresta Banyuwangi ini mengunjungi serta memberikan bantuan seorang balita yang tercebur ke air panas.
Balita tersebut bernama Siti Sumiati Putri, 4 tahun, warga Kacangan Asri, Kelurahan Gombengsari, Kecamatan Kalipuro, Banyuwangi.
Bantuan yang diberikan berupa dana hasil patungan dari seluruh anggota dan Bhayangkari Polsek Giri. Selain itu, ada juga dana yang berasal dari donatur.
"Bantuan ini untuk memberikan dukungan moril dan bentuk empati kami, sekaligus untuk meringankan beban keluarga yang bersangkutan," kata Kapolsek Giri, Iptu Suryono Bhakti, Jumat, 6 Desember 2019.
Suryono Bhakti menyatakan, Siti Sumiati Putri merupakan anak dari Slamet Raharjo, 40 tahun. Balita ini tercebur ke dalam panci yang berisi air panas sisa menanak nasi. Akibat kejadian itu, Siti Sumiati Putri mengalami luka melepuh pada bagian kemaluan dan paha. Dia sempat menjalani rawat inap untuk proses perawatan lukanya.
"Kondisi korban saat ini membutuhkan perhatian dari kita semua. Sebab luka yang dialami saudari Siti Sumiati Putri masih belum sembuh total. Dia masih menjalani rawat jalan," jelasnya.
Dia menyebut, kondisi ekonomi keluarga Slamet Raharjo juga sangat memprihatinkan. Penghasilannya sebagai buruh di sebuah perkebunan tak mencukupi untuk memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari. Bahkan saat ini keluarga Slamet Raharjo menumpang di rumah milik adiknya. Sebab ia belum memiliki rumah sendiri.
"Kondisi ekonominya sangat pas-pasan. Saat ini memerlukan uluran tangan kita semua," ungkap mantan KBO Narkoba Polres Banyuwangi ini.
Advertisement