Poligami 12 Tahun, Cut Keke Akur dengan Istri Pertama
Artis sinetron Cut Keke diketahui menikah diam-diam dengan pengacara Malik Bawazier pada 2006 silam. Rupanya, Cut Keke adalah istri kedua Malik Bawazier. Dari pernikahan tersebut, pasangan ini memiliki satu putra bernama Xavier Rasyad Pasca Aliva.
Meski dipoligami, hubungan Cut Keke dengan istri pertama Malik Bawazier yang bernama Zahra Christine terlihat harmonis. Keduanya bahkan menghabiskan waktu bersama dengan anak-anak mereka.
Belum lama ini, Cut Keke ikut menghadiri wisuda putri Malik Bawazier dan Zahra yang bernama Amaris Salsabila. Ia lulus sebagai Sarjana Hukum dari Universitas Manchester.
Foto-foto kebersamaan istri pertama dan kedua sang pengacara ini pun diunggah di akun Instagram @cutkeke_xavier.
"Selamat @amarissalsabila sangat bangga padamu. Lulusan TERBAIK Kelas Pertama. Prestasi yang sungguh sangat membanggakan seorang putri Indonesia berjaya in England. Semoga adiknya bisa seperti kakanya," tulis Keke di bagian keterangan foto.
Para netizen kagum terhadap hubungan Keke dan istri pertama Malik yang terlihat akur dan harmonis.