Pogacar Kian Kokoh di Puncak Klasemen GC Tour de France 2024
Tour de France mulai masuk etape pegunungan, Sabtu, 13 Juli 2024. Ini merupakan etape yang disukai para climber. Termasuk Tadej Pogacar dan para pemburu gelar General Classification (GC) lainnya.
Terbukti, pembalap Slovania ini langsung tidak melewatkan kesempatan memburu kemenangan. Bintang UAE Team Emirates ini menang di puncak Pla d’Adet dan unggul dari Vingegaard serta Evenepoel.
Keberhasilan Pogacar merupakan taktik kelas dunia dari timnya, UAE Team Emirates. Hasil fantastis ini adalah hasil kerja sama tim UAE Team Emirates yang solid.
Saat balapan kurang 7 km, Adam Yates bertugas untuk membuka jalan buat Pogacar. Saat balapan kurang empat kilometer, Pogacar melaju sendirian tidak terkejar.
Vingegaard dan Evenepoel berusaha mengejar, tetapi gagal. "Ini sangat sempurna. Terima kasih banyak kepada semua tim hari ini. Mereka sangat luar biasa. Kami mendapatkan momentum dan memenanginya," kata Pogacar.
Selain meninggalkan lawannya di etape ini, Pogacar juga meninggalkan mereka di klasemen general classification.
Usai etape 14 ini, Pogacar masih berada di puncak klasemen general classification dan unggul hampir dua menit dari Jonas Vingegaard yang berada di peringkat kedua.
Sedangkan Remco Evenepoel berada di peringkat ketiga dengan jarak waktu 2 menit 22 detik dari Pogacar. Etape 15, hari Minggu, 14 Juli adalah etape yang juga favorit Pogacar.
Etape ini merupakan etape terberat Tour de France karena start dan finis berada di pegunungan. Endingnya berada di tanjakan Hors Categorie (HC) yakni puncak Plateu de Beille.
Hasil Juara Tour de France Etape 14 (Top Ten)
1 | 4:01:51 | ||
2 | 0:39 | ||
3 | 1:10 | ||
4 | 1:19 | ||
5 | 1:23 | ||
6 | ,, | ||
7 | ,, | ||
8 | 1:26 | ||
9 | 1:29 | ||
10 | , |
Klasemen General Classification setelah 14 dari 21 Etape (Top Ten)
1 | 56:42:39 | ||
2 | 1:57 | ||
3 | 2:22 | ||
4 | 6:01 | ||
5 | 6:09 | ||
6 | 7:17 | ||
7 | 8:32 | ||
8 | 9:09 | ||
9 | 9:33 | ||
10 | 10:35 |
Advertisement