Plt Wali Kota Pasuruan Siap Maju Pilwali
Ketua DPC PDI Perjuangan sekaligus Plt Wali Kota Pasuruan Raharto Teno Prasetyo memastikan diri maju kembali sebagai calon kepala daerah. Keseriusan Teno ini dibuktikan dengan mengambil formulir pendaftaran di Kantor DPC PDI Perjuangan Kota Pasurauan, Kamis, 5 September 2019.
"Sebagai ketua partai, sudah sewajarnya dan wajib bagi saya untuk mendaftar melalui PDI Perjuangan," kata Teno di kantor DPC PDI Perjuangan Kota Pasuruan, Bangilan, Panggungrejo, Kota Pasuruan.
Meski telah mendaftar, namun Teno memastikan keputusan siapa nanti yang akan maju dalam bursa pilwali sepenuhnya bergantung pada keputusan DPP dalam hal ini keputusan Ketua Umum Megawati Soekarnoputri.
"Siapapun nanti, selaku petugas partai saya patuh dan wajib menjalankan segala keputusan partai," ujarnya.
Sekadar diketahui DPC PDI Perjuangan Kota Pasuruan mulai membuka pendaftaran bagi calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Pasuruan. Pendaftaran dilakukan selama tiga hari sejak 5 September 2019 hingga 7 September 2019.
Pendaftaran calon ini terbuka untuk siapa saja dan dipastikan tidak akan ada mahar apapun.
Sementara itu, dengan modal PDI Perjuangan Kota Pasuruan yang hanya dua kursi, maka PDI Perjuangan Kota Pasuruan tetap membutuhkan koalisi partai lainnya.