PKB Beri Rekom kepada Mohammad Qosim Maju Pilbup Gresik
Teki-teki siapa yang bakal mendapat rekomendasi dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) untuk maju dalam pemilihan Bupati Gresik, akhirnya terjawab. Melalui surat keputusan, Dewan Pimpinan Pusat PKB memberikan rekomendasinya kepada pasangan Mohammad Qosim dan dr. Asluchul Alif.
Dalam surat keputusan DPP PKB nomor 2958/DPP/01/VII/2020 yang ditandatangani oleh Ketua Umum PKB A Muhaimin Iskandar dan Sekjen M Hasanuddin Wahid secara sah menetapkan Dr. H Muhammad Qosim dan dr Asluchul Alif sebagai pasangan calon bupati dan calon wakil bupati Gresik.
Sekretaris DPC PKB Imron Rosyadi mengatakan, bahwa DPP PKB telah memberikan rekomendasi kepada pasangan Qosim-Alif untuk maju dalam pemilihan kepala daerah Gresik 2020. Surat rekomendasi tersebut datang pada Sabtu 4 Juli 2020 malam.
"Dengan datangnya surat rekomendasi dari DPP PKB tersebut, maka saat itu juga langsung dikomunikasikan ke Ketua DPC Gerindra Gresik. Karena Dokter Alif bagian dari satu paket pasangan yang direkom," ujar Imron Rosyadi, Minggu, 5 Juli 2020.
Turunnya rekomendasi PKB untuk pemilihan kepala daerah Kabupaten Gresik menjadi bagian yang ditunggu-tunggu oleh partai yang lain. Sebab, PKB merupakan partai dengan perolehan kursi tertinggi yakni 13 kursi (lebih dari 20 persen) di DPRD Gresik.
Setelah rekomendasi dari PKB ini turun, kabarnya, dalam waktu dekat Partai Gerindra juga akan menurunkan rekomendasinya kepada kadernya dr. Asluchul Alif berpasangan dengan Moh. Qosim.
"Untuk rekomendasi dari DPP Gerindra sudah tidak ada masalah. Insyaallah pertengahan bulan ini persoalan rekom sudah klir untuk pasangan Qosim-Alif," kata Asikin Harianto saat ditemui di Wisata Gosari, Minggu 5 Juli 2020.
Advertisement