Pilot China Airlines Tertidur Saat Terbangkan Pesawat
Seorang pilot senior dengan pengalaman terbang hampir 20 tahun terekam video sedang tidur di kokpit saat menerbangkan pesawat penuh penumpang.
Pilot itu sedang menerbangkan sebuah Boeing 747 milik maskapai penerbangan China Airlines saat sang kopilot mengabadikan momen tersebut. Video tersebut memperlihatkan sang pilot senior duduk tertunduk dengan mata terpejam di kursi utama di dalam kokpit.
Meski nama sang pilot tidak disebutkan, dia dikabarkan adalah pilot Boeing 747 paling senior di China Airlines. Selama 20 tahun kariernya, sang pilot sudah menerbangi berbagai rute, termasuk Tokyo, Okinawa, Seoul, dan Hong Kong.Dia juga dikabarkan bekerja sebagai instruktur simulasi terbang di Pusat Pelatihan China Airlines.
Video ini muncul hanya beberapa hari setelah para pilot China Airlines menghentikan aksi unjuk rasa selama tujuh hari terkait masalah kelelahan pilot dan jam kerja yang terlalu panjang.
China Airlines, yang bermarkas di bandara internasional Taoyuan, telah memberikan respons terkait video itu. Manajemen China Airlines menegaskan, video itu dibuat jauh sebelum unjuk rasa para pilot digelar. Saat menanggapi pertanyaan soal keselamatan penerbangan dikait dengan tidurnya sang pilot, manajemen China Airlies mengatakan, pilot tersebut sudah mendapatkan sanksi.
Manajemen maskapai juga mengatakan, kopilot yang merekam sang kapten sedang tidur juga akan dihukum. Penyebabnya, dia lebih memilih merekam video bukannya membangunkan sang kapten senior dari tidurnya seperti dikutip dari Mirror.