Pilkades Ditunda, 24 Desa di Bondowoso Dipimpin Pj Kades
Sebanyak 24 Desa di Bondowoso dipimpin Penjabat Kepala Desa (Pj Kades) sejak Februari 2024:hingga 2025. Ini seiring penundaan Pilkades Bondowoso sebagai dampak pelaksanaan Pemilu 2024 yang berlangsung Rabu 14 Februari 2024.
"Sebanyak 24 Pj Kades itu menggantikan Kades definitif di 24 Desa yang masa jabatannya berakhir pada Desember 2023 hingga Januari 2024," kata Pj Sekda Bondowoso, Haeriyah Yuliati, Selasa 6 Februari 2024.
Haeriyah menjelaskan, kades yang masa jabatan berakhir pada Desember 2023 sebanyak 16 orang dan berakhir pada Januari 2024 sebanyak 4 orang. Sedangkan, 4 orang lagi merupakan PAW Kades.
"Sebenarnya Pilkades Serentak digelar awal 2024. Tapi, karena ada Pemilu 2024 pada 14 Februari 2024 dan Pilkada Bondowoso pada akhir 2024, akhirnya Pilkades Serentak diputuskan ditunda dan akan digelar 2025," jelas pejabat perempuan murah senyum itu.
Akibat penundaan Pilkades Serentak tersebut, menurut Haeriyah, mengakibatkan kursi Kades pada 24 Desa kosong, karena ditinggalkan Kades yang masa jabatannya berakhir. Sementara keberadaan Kades sangat dibutuhkan agar jalannya pemerintahan desa dalam pembangunan, pemberdayaan, dan pelayanan masyarakat tetap berjalan dengan baik.
"Dengan kondisi itu dan memperhatikan ketentuan perundang-undangan yang ada, ditunjuk Pj Kades. Alhamdulillah, sekarang 24 Desa yang kosong Kadesnya, sudah terisi semua dengan Pj Kades," kata Pj Sekda yang juga Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Bondowoso itu.