Pilgub Jatim 2024, Bambang DH: Saya Tidak Minat untuk Maju Lagi
Walikota Surabaya periode 2002-2010 Bambang Dwi Hartono atau yang lebih akrab dengan sebutan Bambang DH, mengatakan, dirinya tidak tertarik untuk maju pada Pilgub Jawa Timur 2024 mendatang. Perlu diketahui, Bambang DH pernah maju sebagai calon Gubernur Jawa Timur untuk periode 2013-2018, bersama dengan Said Abdullah, yang diusung oleh PDI Perjuangan.
Saat ditemui Ngopibareng.id seusai mencoblos di TPS 12 Pagesangan Barat, Gayungan, Surabaya, Anggota DPR-RI 2019-2024 Komisi VII ini mengaku, tidak berminat untuk maju kembali sebagai calon Gubernur Jawa Timur nantinya. "Saya tidak minat di sana (mencalonkan diri sebagai calon gubernur)," ujarnya, Rabu 14 Februari 2024.
Politisi PDI Perjuangan ini beralasan selama penegakan hukum di Indonesia masih berjalan seperti sekarang ini, dirinya menanggap pengabdiannya sebagai seorang pimpinan daerah tidak memberikan keleluasaan untuk melakukan pengabdian kepada rakyat. "Saya waktu masih menjabat di Pemkot Surabaya, dituduh korupsi. Tapi sampai hari ini, sudah beberapa tahun ini, tidak dapat dibuktikan," ungkapnya.
Bambang, yang juga Ketua IKA Universitas Negeri Surabaya (Unesa) melanjutkan, berkas perkara yang menyangkut dirinya sudah berkali-kali keluar-masuk di berbagai institusi penegakan hukum. "Berkas saya itu bolak-balik dari Polda Jatim kemudian Kejaksaan Tinggi sudah lebih 10 kali. Kemudian ditarik oleh Mabes Polri sampai lapor ke Badan Kehormatan DPR-RI. Memang tidak memenuhi syarat," tegasnya.
Dirinya juga mempersilahkan kepada figur-figur yang berasal dari generasi muda untuk maju dalam kontestasi Pilgub Jatim 2024 mendatang. Ia menegaskan untuk fokus dalam lingkup legislatif saja. "Saya memang tidak minat. Silakan orang lain saja, masih banyak yang lebih muda. Saya lebih aktif di legislatif saja," pungkasnya.