Pilbup Kediri, Bakal Calon Bupati Safari Politik ke Sejumlah Parpol
Bakal calon bupati Kediri dokter Ari Purnomo Adi bersama tim mendatangi dua partai koalisi pengusung incumben Hanindito Himawan Pramana Selasa 16 Juli 2024. Ari Purnomo bersama tim pertama kali mendatangi kantor DPD PAN. Kedatangannya disambut secara langsung oleh ketua DPD PAN Widyo Harsono.
Selama kurang lebih 40 menit terjalin komunikasi antara Ari Purnomo Adi dengan Widyo Harsono.Setelah itu dari kantor DPD PAN, ia melanjutkan rencananya mendatangi kantor DPC PDIP Kabupaten Kediri di jalan raya Kediri - Pare.
Ketua DPC PDIP Kabupaten Kediri Murdi Hantoro dalam keterangannya menjelaskan, jika tujuan Ari Purnomo Adi datang ke kantor DPC yang pertama untuk silahturahmi, serta ingin mendaftarkan diri sebagai Bakal Calon Wakil Bupati Kediri
"Dokter Ari ingin mendaftarkan diri sebagai AG 2 dari PDI-Perjuangan. Namun demikian ini masih sebatas lisan belum tertulis dan sebetulnya sudah kami buka pendaftaran baik itu untuk calon Bupati mau pun wakil Bupati pada bulan Mei 2024 kemarin," tuturnya .
Meski pendaftaran sudah ditutup, karena Ari Purnomo Adi dinilai memiliki niatan dan tujuan yang sangat baik, pihaknya akan berupaya untuk menyampaikan hal ini kepada DPD mau pun DPP.
"Karena sifatnya di DPC ini hanya sebatas penjaringan menampung aspirasi. Kalau memang tujuannya baik kepada masyarakat Kabupaten Kediri ya tetap kita tampung. Tapi nantinya yang memiliki kewenangan memberi rekom adalah DPP. Sehingga hasil dari pertemuan ini akan kami sampaikan ke DPD mau pun ke DPP," katanya.
Sementara Ari Purnomo Adi menjelaskan jika hari ini ia bersama tim road show untuk berkunjung kepada partai partai politik yang potensial di Kabupaten Kediri. Hal itu dilakukanya bersama tim untuk memuluskan langkah pencalonannya sebagai Wakil Bupati Kediri bergandengan dengan Mas Dhito.
Ia juga mengaku berencana mendatangi tiga partai. Namun belum bisa berkunjung ke PKS, karena pengurus intinya sedang ada acara diluar kota.
" Jadi nanti mudah mudahan niat dan tujuan kita bisa mencalonkan lewat PDI-Perjuangan sebagai calon wakil bupati bisa terlaksana sehingga arah pembangunan Kabupaten Kediri lebih baik," harapnya.