Bermain Menyerang di Solo, Arema FC Bertumpu pada 2 Striker Ini
Jelang Laga Piala Menpora yang mempertemukan Arema FC versus Tira-Persikabo pada 21 Maret 2021, di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah. Tim Singo Edan optimis memetik kemenangan laga perdananya. Dua striker disiapkan sebagai ujung tombak tim berjuluk Singo Edan itu.
Dalam laga yang akan dilakoninya nanti, Assisten Pelatih Arema FC, Kuncoro mengatakan dalam pertandingan akan memaksimalkan potensi dua striker yang dimilikinya. “Kami saat ini memiliki dua orang striker. Karakter Dedik Setyawan dan Kushedya Hari Yudo dapat membunuh lawan,” ujarnya pada Sabtu 20 Maret 2021.
Kuncoro mengatakan bahwa saat kontra Tira-Persikabo nanti, Arema akan tampil menyerang saat awal pertandingan. Dengan menampilkan permainan menyerang, Kuncoro yakin bisa memenangkan pertandingan di Piala Menpora. “Akan ada strategi menekan. Intinya saya sebagai pelatih masalah persiapan kami sudah latihan maksimal mematangkan taktik bertahan dan menyerang,” katanya.
Kuncoro melanjutkan, jika ia optimis timnya keluar sebagai juara turnamen tersebut. Intinya kata Kuncoro adalah tetap bekerjakeras.“ Kami harus bermain maksimal kalau bisa juara. Sama Aremania berharap kami berprestasi tentu harapanya juara,” ujarnya.
Piala Mempora akan kick off pada Minggu 21 Maret 2021 di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah. Klub sepakbola yang akan bertanding di Stadion Manahan merupakan klub di Grup A, yakni Arema FC, Tira Persikabo, PSIS Semarang dan Barito Putera.
Sedangkan pertandingan di Stadion Kanjuruhan akan dimulai pada Senin 22 Maret 2021. Klub yang akan bertanding di tempat itu merupakan klub di Grup B, yakni Bhayangkara Solo, Borneo FC, Persija Jakarta dan PSM Makassar.
Pertandingan juga akan berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung untuk Grup C yang terdiri dari Madura United, PSS Sleman, Persebaya Surabaya dan Persik Kediri.
Adapun pertandingan Grup D yang terdiri dari Persiraja Banda Aceh, Persita Tangerang, Persib Bandung dan Bali United akan berlangsung di Stadion Maguwoharjo, Sleman.
Advertisement