Petani di Madiun Buat Bubur California, Apa Itu?
Ada istilah California di kalangan petani di Kabupaten Madiun. Maksudnya, ini bukan California, sebuah negara bagian di Negara Amerika Serikat, tapi sebuah racikan yang dibuat petani di sebuah desa di Kabupaten Madiun.
Tapi di kalangan Kelompok Tani Sari Makmur dan Sari Mulya Desa Gunungsari Kecamatan/Kabupaten Madiun, nama bubur California sudah tak asing. Pasalnya, bubur California merupakan pestisida rumahan yang dapat dibuat secara mandiri oleh kelompok tani di desa terebut.
Menurut Penyuluh Pertanian dari BPP Kecamatan Madiun, Gendro, pembuatan pupuk Bubur California, dilakukan agar kelompok tani bisa mandiri dan tidak tergantung dengan pupuk kimia.
“Pembuatan bubur California, dibimbing langsung oleh Balai Penyuluh Pertanian Madiun. Bubur ini juga efektif dalam mengatasi gangguan tanaman yang disebabkan oleh jamur,” tegasnya dikutip di laman madiunkab.go.id, Rabu 20 September 2023.
Sedangkan alat yang harus disediakan, seperti drum dari besi, kompor gas, dan pengaduk. Sejumlah bahan yang disiapkan dicampur, lalu dimasak dalam air mendidih sambil diaduk sampai warna berubah menjadi kuning kunyit.
“Setelah itu diendapkan sampai air berubah seperti air teh. Bubur itu bisa digunakan maksimal setelah 5 hari, kemudian disemprotkan ke tanaman padi,” imbuhnya.
Ketua Gapoktan Gunungsari, Sambung Dasi, mengadakan pelatihan ini untuk meningkatkan hasil pertanian padi di Desa Gunungsari. Terutama untuk menambah wawasan bagi petani dalam hal mengatasi kesulitan dalam budidaya tanaman padi.
Sementara Koordinator BPP Madiun, Dian Nirmalasari, menyebut, bimbingan teknis bagi petani di Desa Gunungsari ini nantinya bisa menambah pengetahuan dan keterampilan terutama dalam hal mengatasi kesulitan dalam budidaya tanaman padi.
“Dengan adanya pestisida, petani dapat mengatasi kesulitan dalam hal penanggulangan atau pencegahan terhadap hama penyakit yang ada di sawah atau budidaya tanaman,” pungkasnya.