Peserta Tes Mandiri Unair harus Tunjukan Hasil Swab Antigen
Universitas Airlangga (Unair) Surabaya akan mengelar tes penerimaan mahasiswa baru jalur Mandiri pada 26 Juni 2021. Ketua Pusat Penerimaan Mahasiswa Baru (PPMB) UNAIR Dr. Achmad Solihin SE., M.Si mengatakan, mengingat masih dalam pandemi Covid-19 dan tes dilakukan secara offline. Ada beberapa persyaratan yang harus disiapkan peserta.
"Peserta wajib membawa cetak dokumen hasil uji swab antigen Covid-19 dengan hasil negatif," terangnya.
Solihin mengungkapkan, tes swab antigen harus dilakukan tiga hari sebelum jadwal ujian. Bagi peserta yang berasal dari Madura diharapkan memenuhi dan membawa dokumen perjalanan yang ditentukan, seperti Surat Ijin Keluar Masuk (SIKM).
Sebelum ujian dilakukan, Solihin mengingatkan, agar peserta tak lupa mengisi survelain Covid-19 yang sudah disediakan. "Peserta dimohon untuk mengisi survelain Covid-19 di laman https://mandiri.ppmb.unair.ac.id/ maksimal sehari sebelum jadwal ujian," imbuhnya.