Pertandingan Denmark vs Finlandia Dilanjutkan
Usai kejadian kolapsnya Christian Eriksen, UEFA sempat menangguhkan pertandingan dalam beberapa saat. Namun, kabar terbaru yang disampaikan UEFA, mereka akan memulai kembali pertandingan antara Denmark melawan Finlandia.
Keputusan itu diambil setelah adanya permintaan dan persetujuan dari kedua tim. Baik Timnas Denmark maupun Finlandia. Pertandingan kembali digelar pukul 20.30 waktu setempat.
"Berdasarkan permintaan kedua belah tim, UEFA menyetujui pertandingan kembali dimulai, malam ini pukul 20.30 CET," kata UEFA.
"Lima menit terakhir babak pertama akan kembali dimainkan. Lalu ada jeda 5 menit. Kemudian dilanjutkan ke babak kedua," imbuh mereka.
Pertandingan tersebut sempat ditunda karena adanya medical emergency bagi Christian Eriksen. Kini, gelandang bernomor 10 itu sudah berada di rumah sakit terdekat dan dalam kondisi yang stabil.
"UEFA berdoa untuk Christian Eriksen. Semoga bisa pulih secara cepat dan penuh. Kami berterimakasih atas sikap teladan yang dilakukan Denmark dan Finlandia pasca kejadian yang menimpa Eriksen," kata UEFA.
Selain itu, UEFA memastikan tak ada penundaan atau pemunduran laga Belgia melawan Russia. Pertandingan tersebut akan tetap berjalan sesuai rencana, pada pukul 21.00 CET atau pukul 02.00 WIB.
Advertisement