Bajul Ijo Siap Caplok Singo Edan dan Macan Kemayoran
Persebaya Surabaya menyisakan tiga pertandingan di Liga 1 2019. Dua dari tiga pertandingan di antaranya akan bertemu dengan dua musuh abadi mereka, Arema FC pada 12 Desember 2019, dan Persija Jakarta pada 17 Desember 2019. Selanjutnya akan ditutup dengan duel lawan Badak Lampung.
Bentrokan lawan Arema FC menjadi partai yang paling ditunggu. Maklum, kedua tim memiliki rivalitas yang sangat tinggi.
Kendati begitu, pelatih Persebaya, Aji Santoso mengaku, tidak ada persiapan khusus untuk menghadapi Arema FC. Ia menyatakan, bahwa duel kontra Singo Edan dan Macan Kemayoran tak ubahnya pertandingan lain.
"Alhamdulillah Persebaya home dan away tidak ada masalah, mentalitasnya bagus. Bagi saya sama saja dengan tim-tim lain, saya tidak melihat ada sesuatu yang berbeda, Arema FC hanya merupakan salah satu dari kontestan yang harus kami hadapi, jadi menurut saya normal-normal saja," kata Aji, Selasa 10 Desember 2019.
Aji sendiri sudah menampingi Persebaya dalam enam pertandingan di Liga 1 2019. Ia menyebut semua pertandingan seperti final. Bahkan ia percaya pada tiga laga sisa timnya akan meraih hasil maksimal, terutama saat lawan Arema FC dan Persija.
"Kami sudah menjalani enam pertandingan seperti final, sisa tiga, saya kepingin tiga ini juga maksimal seperti enam laga sebelumnya," tambah Aji.
Menurut Aji, duel di tiga laga terakhir menjadi tantangan tersendiri. Bukan karena siapa lawannya nanti, tapi lebih pada capaian Persebaya di akhir musim. Sebab, dengan memenangkan pertandingan tersebut, ia yakin Persebaya akan finish di papan atas.
Soal rekor buruk Arema FC dalam lima laga terakhir. Aji akan memanfaatkan momen tersebut untuk bisa mencuri poin.
"Kami akan coba memanfatkan itu (kondisi kurang baik Arema FC), terakhir mereka juga kalah 1-5, kondisi itulah yang akan kami manfaatkan," ujar pelatih asal Malang ini.
Di kesempatan yang berbeda, Kapten Persebaya Ruben Sanadi merasa tak perlu ada yang dirisaukan dari kondisi para pemain. Menurutnya, semua siap tampil habis-habisan di setiap pertandingan.
"Pemain sudah melupakan euforia lawan Bhayangkara FC, dan sekarang recovery untuk pertandingan selanjutnya," kata Ruben.
Terkait taktik lawan berikutnya, Ruben dkk siap mengikuti apapun yang akan diterapkan pelatih Aji Santoso. Mereka berjanji akan memberikan yang terbaik bagi tim berjuluk Bajul Ijo tersebut.