Pertama, Srikandi Kediri Penyandang Disabilitas Dilantik sebagai Panwascam Pilkada 2024
Bawaslu Kabupaten Kediri melantik 78 panitia pengawas kecamatan (panwascam) Pilkada Serentak 2024 se-Kabupaten Kediri, Jumat, 24 Mei 2024.
Pelantikan yang dihadiri muspicam dan stakeholder se-Kabupaten Kediri digelar di salah satu hotel di Kota Kediri. Kegiatan pelantikan ini sekaligus pembekalan panwascam pilkada selama 2 hari.
Yang menarik dari pelantikan dan pembekalan ini, ada salah satu komisioner panwascam yang merupakan penyandang disabilitas. Ini merupakan sejarah baru bagi Bawaslu Kabupaten Kediri.
Penyandang disabilitas yang kini resmi menjadi komisioner Panwascam Kras beenama Sri Utami. Sri Utami menjadi satu dari 78 anggota panwascam Kabupaten Kediri pada Pilkada 2024.
Ketua Bawaslu Kabupaten Kediri, M Saifuddin Zuhri mengatakan, merujuk pada Pasal 5 Undang-Undang Nomor 17 tahun 2017 tentang Pemilihan Umum menegaskan bahwa penyandang disabilitas yang memenuhi syarat mempunyai kesempatan yang sama sebagai pemilih, sebagai calon Anggota DPR, sebagai calon anggota DPD, sebagai calon presiden /wakil Presiden, sebagai calon anggota DPRD, termasuk sebagai penyelenggara Pemilu.
Bawaslu Kabupaten Kediri membuka seluas-luasnya bagi teman-teman difable untuk berpartisipasi aktif menjadi penyelenggara pemilihan tahun 2024. “Jadi kita usahakan kalau bisa ada keterwakilan teman-teman penyandang disabilitas,” tutur M. Saifuddin Zuhri Ketua Bawaslu Kabupaten Kediri.
Sementara, pada kesempatan yang sama, Sri Utami mengatakan keterlibatan Difable sendiri merupakan bentuk apresiasi dari pemerintah kepada kaum difable dengan membawa harapan besar kaum disabilitas. Sri berharap pada Pemilihan tahun 2024 ini akan berjalan lebih baik, dengan keterlibatan para difable sebagai penyelenggara pemilu.
“Saya Berharap akan lebih banyak para difable yang akan menggunakan hak pilihnya dengan baik, tentu dengan berbagai penunjang seperti pembuatan TPS yang inklunsi, pelayanan yang inklusi , tentunya yang ramah disabilitas," ujar Sri Utami.
Diketahui, Bawaslu Kabupaten Kediri melantik dan memberikan pembekalan sebanyak 78 komisioner Panwascam Pilkada 2024 yang berasal dari 26 kecamatan.
Para anggota panwascam pilkada 2024 ini berhasil lolos dari proses seleksi selama satu bulan. Mereka akan bekerja mengawasi penyelenggaraan pemilihan gubernur dan wakil gubernur Jawa Timur serta bupati dan wakil bupati Kabupaten Kediri yang akan berlangsung pasa 27 November 2024.
Advertisement