Persyaratan Pendaftaran Politeknik PU
Politeknik Pekerjaan Umum (PU) memberi kesempatan bagi para lulusan SMA/SMK/MA Kejuruan atau yang sederajat untuk mengikuti proses Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) Tahun Akademik 2020/2021.
Pendaftaran telah dibuka secara online mulai tanggal 20 Mei 2020 hingga 22 Juni 2020 dengan mengisi formulir pendaftaran di website www.politeknikpu.ac.id dan mengunggah berkas administrasi.
Terdapat perubahan persyaratan untuk nilai rapor pada berkas administrasi yang harus diunggah oleh calon pelamar. Hal ini dikarenakan terdapat perbedaan kurikulum antara SMA (IPA) dan SMK/MA Kejuruan. Dimana pada pengumuman semula dipersyaratkan nilai rapor kelas 11 dan 12 (semestet 3, 4,5 dan 6), diubah dengan nilai rapor kelas 10 (semester 1 dan 2).
Selanjutnya untuk persyaratan kelulusan peserta seleksi yang semula diumumkan atas dasar pada pemenuhan nilai Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) tertinggi dan pertimbangan nilai rapor kelas 11 dan 12 (semestet 3, 4,5 dan 6), diubah menjadi pemenuhan nilai UTBK tertinggi dan pertimbangan nilai rapor kelas 10 (semester 1 dan 2). Untuk persyaratan lain seperti surat keterangan/sertifikat kejuaraan/olimpiade prestasi bidang akademik atau bidang non akademik tetap sama.