Personel Pengamanan Pilkada 2024 Hari Ini Bergeser ke Masing-Masing TPS
Aparat keamanan siap mengamankan pelaksanaan Pilkada Serentak 2024. Kesiapan ini ditandai dengan pelaksanaan apel pergeseran personel pengamanan TPS, Senin, 25 November 2024.
Setelah apel, seluruh personel pengamanan akan bergeser menuju TPS yang menjadi objek pengamanan. Mereka akan melakukan pengamanan hingga proses pemungutan dan perhitungan suara tuntas.
Apel digelar di halaman Polresta Banyuwangi. Apel dipimpin Kapolresta Banyuwangi Kombespol Rama Samtama Putra, Dandim 0825 Letkol Arh Joko Sukoyo dan Komandan Lanal Banyuwangi, Letkol Laut (P) Hafidz.
“Dua hari lagi masa pungut suara puncak pilkada serentak 2024. Hari ini kita mengapelkan seribu lebih personel gabungan terdiri dari 850 personel Polresta Banyuwangi, 316 personel Kodim, 100 Personel Lanal di back up satu SST Brimob dan perwakilan linmas,” jelas Rama usai apel.
Setelah apel, menurut Rama, para personel langsung menuju TPS masing-masing yang menjadi obyek pengamanannya. Mereka kemudian akan berkoordinasi dengan KPPS setempat untuk mempersiapkan proses pendistribusian logistik dari PPK ke PPS. Proses ini akan dikawal personel yang melakukan apel hari ini.
Dijelaskannya, di seluruh Banyuwangi terdapat hampir 2.732 TPS. Seluruhnya, kata Polisi yang pernah menjabat sebagai Kapolres Bangkalan ini, kategori aman. Untuk pola pengamanannya, satu personel Polri mengawasi 4-5 TPS. Dalam satu TPS, menurutnya juga ditempat dua personel linmas.
“Personel yang melakukan pengamanan memastikan pelaksanakan pemungutan suara itu berjalan aman lancar dan kondusif sehingga segala potensi gangguan bisa diantisipasi dan dicegah ketika ada personel di sana,” tegasnya.
Para petugas pengamanan ini juga bertugas memastikan distribusi logistik aman dari ancaman gangguan baik alam maupun non alam. Apalagi Banyuwangi sudah memasuki musim hujan. Dia berharap tidak ada gangguan banjir dan lain sebagainya.
“Setelah proses pungut suar, juga memastikan proses penghitungan, rekapitulasi, pergeseran (surat suara) sampai kembali ke PPK, melekat diamankan oleh personel yang ada,” katanya.
Untuk personel Brimob, menurutnya akan distand-by kan di tiga titik yang sudah ditentukan. Titik ini mengacu pada tiga rayon yang ada di di jajaran Polresta Banyuwangi. Pasukan brimob menurutnya akan difungsikan saat terjadi kontijensi dalam konteks mengantisipasi apabila ada hal-hal yang sifatnya gangguan berpotensi kontijensi.
“Kita berharap personel Brimob, personel TNI, Lanal stand by di titik-titik di tiga rayon yang sudah kita tentukan,” ujarnya.