Persik Kediri Bidik Pemain Binaan U20
Pelatih Persik Kediri Joko Susilo mulai melakukan seleksi calon pemain jelang Liga 1 musim 2020, dengan melakukan latihan di Lapangan Manisrenggo, Kota Kediri, Jawa Timur.
Tampak dari pantauan ngopibareng.id, ada lima orang pemain Persik Kediri U20 ikut berbaur bergabung latihan bersama tim senior. Tanpa canggung mereka bisa beradaptasi dengan pemain senior lainya mengikuti latihan bersama.
Ditemui usai gelar latihan, pelatih kepala Persik Kediri Joko Susilo mengatakan, pihaknya sengaja memberi kesempatan kepada para pemain muda maupun senior untuk memperlihatkan kemampuan yang dimiliki.
Lima orang pemain muda itu berasal binaan Persik Kediri sendiri. Joko Susilo menilai para pemain ini memiliki potensi bagus dimasa depan.
"Mereka dari tim Persik U20, anak-anak kita sendiri. Sangat potensi, kita melihat semua ada beberapa pemain yang memiliki skill bagus," ujar eks pemain depan Arema Malang ini.
Ia berharap dengan memberikan kesempatan kepada para pemain muda untuk ikut bergabung latihan bersama dapat meningkatkan kemampuanya agar lebih berkembang.
Joko Susilo menginginkan, pemain U20 Persik Kediri itu dapat mengekslore semua kemampuan yang dimiliki selama mengikuti latihan bersama.
Sebab, tidak menutup kemungkinan nantinya beberapa di antara mereka akan direkrut sehingga naik ke level senior bersama Persik Kediri bermain di Liga 1 musim 2020.
"Sementara ini ada 4 sampai 5 pemain, kita lihat nanti apabila mereka bisa masuk ke level Senior kenapa tidak," janjinya.
Selama beberapa hari menggelar latihan, Joko Susilo menginginkan tim ini nantinya dihuni sejumlah pemain yang berkarakter memiliki loyalitas, bermental baja serta ulet sesuai karkater tim Persik Kediri.
"Yang jelas Kota Kediri mau pemain punya loyalitas untuk Persik Kediri, bermental baja ulet sesuai karakter tim ini," tegas dia.