Persebaya Waspadai Legiun Asing Perseru
Persebaya Surabaya bakal berhadapan dengan Perseru Serui pada Sabtu 2 Maret 2019 sore nanti saat kedua tim bertemu di laga perdana Grup A Piala Presiden 2019.
Di pertandingan nanti, tim berjulukan Bajul Ijo itu memberikan perhatian khusus kepada legiun asing milik Perseru. Hal itu diungkapkan oleh asisten pelatih Persebaya, Bejo Sugiantoro.
Legenda Persebaya ini mengintruksikan kepada para pemainnya untuk fokus dalam pertandingan, terlebih pada para pemain asing lawan. "Ini adalah pertandingan yang sulit bagi kami. Terlebih Perseru memiliki pemain-pemain yang berkualitas dan berbahaya saat pertandingan nanti," kata Bejo, Sabtu 2 Maret 2019.
Perseru memang dalam proses pembentukan tim. Kali ini bahkan lebih serius dibanding musim lalu. Maklum, musim lalu mereka nyaris terdegradasi ke kompetisi kasta kedua setelah hampir sepanjang musim menghuni zona merah.
Keseriusan Perseru terlihat dari proses rekrutmen pemain yang mereka lakukan selama pramusim ini. Mereka kali ini lebih selektif dalam mendatangkan pemain, khususnya pemain asing.
Saat ini Perseru sudah memiliki dua legiun asing asal Mali, Amadou Gakau berposisi (second striker) dan Diakite Seydou (belakang). Selain itu juga ada Nedo Turkovic (Bosnia) dan Jamoliddin Zardiev (Tajikistan).
Melihat sederet nama pemain asing Perseru, Bejo meyakini mereka adalah pemain-pemain berkualitas. Maka itu, ia berpesan kepada para pemainnya untuk tetap waspada dan selalu fokus selama 90 menit laga berlangsung.
Bukan hanya pemain asingnya, Bejo juga meminta anak buahnya agar mengantisipasi para pemain lokal Perseru. Sebab, banyak pemain lokal lawan yang juga memiliki kualitas jempolan.
"Laga akan berlangsung dengan ketat, karena Perseru tim bagus. Bahkan tanpa pemain asing pun, Perseru tetap tim kuat,” ujar Bejo. (hrs)