Persebaya Tak Pasang Target di Piala Presiden, Kata Azrul
Persebaya Surabaya masih belum juga datangkan pemain asing baru untuk turnamen Piala Presiden 2018. Tim Berjuluk Bajol Ijo ini masih mempunyai satu pemain asing, yakni Otavio Dutra. Padahal, dalam turnamen ini klub diberikan keleluasaan dapat memainkan enam pemain asing. Namun, tim kebanggaan Bonek ini tampaknya masih percaya dengan pemain lokalnya.
Seperti yang dijelaskan Presiden Persebaya, Azrul Ananda, tim asuhan Angel Alfredo Vera, masih proses komunikasi dan mengoptimalkan waktu yang ada.
"Pemain asing masih banyak opsi, untuk persiapan Liga 1 cukuplah dengan waktu yang tersedia buat kami untuk mencari pemain asing," katanya.
Sedangkan untuk permasalahan target Persebaya, Azrul tak memasang apa-apa di Piala Presiden. Karena dia yakin tanpa prediksi Bajol Ijo bisa kenjadi juara di Liga 2.
"Saat ini kami berkosentrasi dalam pembangunan tim. Di musim sebelumnya, kami dalam proses perjuangan, yakni memperjuangkan Persebaya kembali ke Liga 1," sambungnya.
Seperti diketahu, dalam laga pembuka Piala Presiden di Surabaya, Persebaya akan menghadapi PS TNI di Stadion Gelora Bung Tomo, pada 18 Januari 2018. Tim asuhan Angel Alfredo Vera ini dipastikan tak diperkuat tiga pemain bintangnya yakni, Osvaldo Haay, Irfan Jaya dan Rahmad Irianto karena mengikuti seleksi Timnas Indonesia. (hrs)