Lawan Tim Dua Level di Bawahnya, Persebaya Hanya Seri
Persebaya Surabaya tak mampu meraih kemenangan dalam uji coba menghadapi PSID Jombang di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, Sabtu, 15 Juni 2019 sore.
Tim berjuluk Bajul Ijo itu hanya bermain imbang, 1-1, kala menghadapi tim dari Liga 3 zona Jawa Timur ini. Gol tunggal Persebaya dicetak oleh M. Syaifuddin di babak pertama. Sementara gol balasan PSID Jombang dicetak lewat tendangan penalti pada awal babak kedua.
Meski mencetak gol lebih dahulu di babak pertama, Persebaya tampak kuwalahan menghadapi PSID Jombang. Padahal dari sisi level kompetisi, mereka berada tiga dua tingkat di bawah Bajul Ijo.
Ironisnya, Persebaya masih saja tak mampu berbuat banyak meski memainkan ketiga pemain asingnya, Amido Balde, Manu Dzhalilov, Damian Lizio, sejak awal babak kedua, Bajul Ijo tetap saja kesulitan mengalahkan lawannya di uji coba kali ini.
Bahkan, Djanur harus memasukkan tiga pemain bertipikal menyerang semacam Rendi Irwan, Osvaldo Haay, Irfan Jaya, dan Fandi Eko, Persebaya tetap saja tumpul.
Menanggapi hasil seri dalam uji coba ini, pelatih Persebaya, Djajang Nurdjaman mengaku kecewa dengan para pemainnya. Karena masih belum siap bertanding.
"Masih banyak yang harus kita perbaiki setelah uji coba ini. Meski kami memiliki banyak alasan dengan tanpa pemain lengkap saat uji coba. Tapi kita harus terima dan berbenah," kata Djanur sapaan akrabnya usai pertandingan.
Namun meski tanpa skuat tak lengkap, Djanur enggan menggunakannya sebagai alasan. Bahkan Djanur mengakui bila finishing para pemainnya masih sangat buruk.
"Murni ini kesalahan dari kita. Finishing kami buruk, ditambah pemain belakang kurang, karena ada dua pemain muda Koko dan Kemal, dan dia belum siap sebelumnya," ujar pelatih asal Majalengka. (hrs)
Advertisement