Kontrak 9 Pemain Persebaya Tidak Diperpanjang
Persebaya Surabaya memutuskan untuk tidak memperpanjang kontrak 9 pemain untuk musim kompetisi Liga 1 2020 mendatang.
Manajer Persebaya, Candra Wahyudi menegaskan 9 pemain tersebut Imam Arief (kiper), Miswar Saputra (kiper), Andri Muliadi (bek), Otavio Dutra (bek), Novan Setya (bek), Fandi Eko Utomo (gelandang), M Solikin (gelandang), Elisa Basna (winger), dan Diogo Campos (penyerang).
"Kami ucapkan terima kasih kepada pemain-pemain yang tidak diperpanjang kontraknya. Semoga mendapatkan karir yang lebih baik di klub baru nanti," kata Candra, Selasa 31 Desember 2019.
Candra menambahkan, sembilan pemain itu yang kontraknya habis per 31 Desember 2019. Kata Candra, sebelum dilepas para pemain ini juga sempat mengajukan pembicaraan terkait masa kontrak.
Namun, hasilnya pihak manajemen belum ada kata sepakat, sehingga para pemain tersebut terpaksa harus melepas seragam Persebaya untuk musim depan.
"Sebagian sudah kami perpanjang (kontrak) untuk musim depan. Sisanya masih tahap finalisasi legal," ujar Candra.
Pelatih Persebaya Aji Santoso menambahkan, pemain yang dilepas tidak semata-mata karena alasan teknis. Ada pula yang dilepas karena alasan negosiasi antara Persebaya dengan pihak pemain tidak menemui titik temu.
"Pemain datang dan pergi adalah satu hal yang biasa dalam dunia sepak bola profesional," kata Aji.
Advertisement