Persebaya Genjot Fisik Jelang Turnamen Piala Presiden
Persebaya Surabaya langsung tancap gas melakukan latihan pasca laga Surabaya 729 Game melawan Persis Solo minggu lalu. Kini, fokus tim pelatih meningkatkan kondisi fisik pemain jelang beberapa turnamen pramusim yang menanti di depan.
Pelatih Persebaya, Aji Santoso mengatakan, latihan sudah kembali dimulai kemarin dengan melakukan tes fisik VO2Max.
"Fokus latihan setelah VO2Max kita akan tingkatkan intensitas latihan untuk meningkatkan fisik pemain. Kemarin pas main kondisi hanya 40 persen, belum cukup waktu untuk pertandingan," ungkap Aji.
Untuk itu, pada pagi hari ini Aji meningkatkan intensitas latihan dengan memperbanyak materi latihan berupa penguatan fisik.
Aji menilai, kondisi fisik pemain harus sudah dipersiapkan karena mempengaruhi permainan tim selama 90 menit pertandingan. Belum lagi, di tambah dengan padatnya jadwal turnamen maupun kompetisi Liga 1 2022/2023. "Ada informasi kalau Piala Presiden segera dilakukan, makanya kami harus siap," pungkasnya.
Untuk diketahui, PT Liga Indonesia Baru (LIB) akan menggelar turnamen pramusim Piala Presiden, Juni 2022 mendatang. Ajang ini sebagai pemanasan sebelum Liga 1 2022/2023.
Advertisement