Persebaya Dukung Hasil RUPS PT LIB
Manajemen Persebaya Surabaya cukup puas dengan hasil dari pelaksanaan Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) PT Liga Indonesia Baru (LIB) berlangsung di Jakarta, Selasa 15 November 2022.
Hal ini karena telah ditetapkan jajaran direksi baru yang akan mengelola kompetisi sepak bola tertinggi di Indonesia.
Diinformasikan, RUPS menetapkan Ferry Paulus yang sebelumnya sebagai Direktur Olahraga Persija Jakarta sebagai Direktur PT LIB. Selain itu, ada nama Munafri Arifuddin yang ditetapkan sebagai direktur. Sedangkan jabatan Direktur Operasional tetap diemban Sudjarno.
Kemudian, di jajaran komisaris, Juni Ardianto Rahman yang juga anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI masih menempati kursi komisaris utama. Lalu, Yabes Tanuri (Bali United), Ponaryo Astaman (Borneo FC), Ardian Satya Negara (Dewa United) dan Roofi Ardian (RANS Nusantara FC) diangkat sebagai komisaris.
"Hasil RUPS ada perkembangan positif yaitu direksi semuanya sudah lengkap, setelah direksi ada pembahasan laporan keuangan dan masalah keberlangsungan liga. Ini langkah awal yang baik semoga bisa berlanjut untuk perbaikan sepak bola nasional," ungkap Manajer Persebaya, Yahya Alkatiri, Rabu 16 November 2022.
Walau begitu, Yahya mengaku ada tuntutan Persebaya yang masih belum dipenuhi. Namun, ia tak khawatir karena tuntutan tersebut akan dibahas pada pertemuan selanjutnya.
"Kami yang jelas akan mendukung perbaikan sepak bola nasional dengan segera berlangsungnya liga. Kami mendukung langkah direksi baru untuk menjalankan liga," pungkas mantan Manajer Persik Kediri itu.
Advertisement