Persebaya Bergairah, Uji Coba Dengan Tim Level Bawah
Jeda kompetisi liga 1 karena Asian Games ini dimanfaatkan Persebaya Surabaya untuk menggelar uji coba. Persebaya berambisi melakukan uji coba kembali dengan tim level bawah. Uji coba ini untuk mengembalikan mental para pemain supaya tidak kendor.
Asisten Pelatih, Bejo Sugiantoro, mengatakan timnya masih menginginkan uji coba. Tapi legenda Bajol Ijo ini meminta lawan tandingnya dari tim level bawah, yakni Liga 2 atau 3.
"Saya sudah koordinasi dengan head coach baru bahwa uji coba minta dengan level di bawah Liga 1. Entah itu Liga 3 atau Liga 2 karena untuk mengangkat mental pemain," kata Bejo, Selasa 28 Agustus 2018.
Memang uji coba ini juga diinginkan oleh pelatih kepala Djajang Nurjaman. Djanur meminta kepada asisten pelatih untuk terus melakukan uji coba guna mengangkat mental para pemain.
Namun sampai saat ini Persebaya belum menemukan lawan untuk uji cobanya. Hal ini karena mereka masih dalam pengembalian kondisi fisik pemain pasca libur panjang.
Sebelumnya, Bajol Ijo menggelar uji coba pertama kali menghadapi Persebaya U-19. Tim asuhan Bejo ini berhasil menang dengan skor 8-1. (hrs/wit)
Advertisement