Persebaya Antisipasi Kebangkitan Sriwijaya FC
Persebaya Surabaya yang akan bertandang ke markas Sriwijaya FC, pada Minggu 16 September 2018 ternyata punya rasa was-was. Penyebabnya, tim kebanggaan Bonek ini mengkhawatirkan Cendrawasih ini, akan bangkit saat lawan Persebaya nanti.
Sriwijaya FC kemarin-kemarin memang sedang punya rekor buruk. Apalagi tim asuhan Rahmad Dharmawan itu menelan dua kali kekalahan beruntun.
Meski Cendrawasih punya rekor kekalahan beruntun, justru membuat pelatih Bajol Ijo Djajang Nurdjaman malah merasa khawatir. Dia malah khawatir jika saat lawan Persebaya nanti, Sriwijaya FC malah sedang bangkit. Apalagi laga nanti digelar di Stadion Jakabaring, Palembang. Markas mereka sendiri, tim Cendrawasih.
"Ya kita harus antisipasi itu, karena besok mereka akan kembali bermain di Jakabaring, dan kita antisipasi kebangkitan mental mereka (Sriwijaya FC)," kata Djanur.
Di sisi lain, Persebaya juga masih fokus untuk mengembalikan mental pemain, usai menelan kekalahan di kandang dari PS TIRA. Meski demikian, Djanur sapaan akrab Djajang optimis mampu meraih poin di kandang lawan.
"Kita sudah membuat perhitungan, bagaimana kita secara main disana untuk mencuri poin, karena trennya saat ini banyak tim tamu yang berhasil menang di kandang lawan. Jadi kita bertekad untuk itu," ucapnya.
Seperti diketahui, pertandingan Liga 1 pekan ke-22 akan mempertemukan Persebaya menghadapi Sriwijaya FC, pada Minggu 16 September 2018 di Stadion Jakabaring. Laga tersebut rencananya akan dilaksanakan pukul 18.30 WIB. (hrs/amr)