Peringati HUT Lantas, Polisi Bondowoso Tasyakuran Bersama Anak Disabilitas
Polres Bondowoso memperingati HUT Lalu Lintas (Lantas) Bhayangkara 2024 dengan tasyakuran tidak di Mako Polres setempat. Tapi, menggelar tasyakuran HUT Ke-69 Lantas 2024 di Sekolah Dasar Luar Biasa (SDLB) Negeri Bondowoso di Kelurahan Badean, Kecamatan Bondowoso, Kamis 26 September 2024.
Anggota Polres, khususnya dari Satlantas berbaur dengan anak-anak disabilitas (penyandang kebutuhan khusus) dan guru SDLB melakukan tasyakuran. Selain itu, anggota Polres berbagi kasih kepada anak-anak disabilitas.
Sebaliknya, anak-anak disabilitas siswa SDLB menghibur anggota Polres yang memperingati HUT Lantas dengan beragam atraksi. Diantaranya menyanyi, menari dan permainan musik patroli.
Kapolres Bondowoso, AKBP Lintar Mahadhono mengatakan, Polres Bondowoso memang sengaja memperingati HUT Lantas ke-69 pada tahun ini dengan tasyakuran berbeda dari sebelumnya. Yakni, menggelar tasyakuran HUT Lantas di SDLB Negeri Bondowoso bersama anak-anak penyandang disabilitas.
"ini bertujuan agar semua Polisi Lalu Lintas bekerja lebih baik dalam memberikan pelayanan pada masyarakat. Juga, anak-anak berkebutuhan khusus (disabilitas) berhak mendapatkan perlakuan sama memperoleh suka dan cita," kata Kapolres Lintar yang ikut tasyakuran berbaur bersama anak-anak disabilitas.
Advertisement