Peringatan Dini Cuaca Ekstrem Hari Ini di Jatim, Ini Wilayahnya
Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika Stasiun Meteorologi Juanda, mengeluarkan peringatan dini cuaca ekstrem untuk sejumlah wilayah di Jawa Timur, Sabtu 13 April 2024, hari ini. Dilansir dari laman BMKG Stasiun Meteorologi Juanda, peringatan dini cuaca ekstrem berlaku hingga pukul 17.00 hari ini, dan akan diperbarui setiap tiga jam sekali.
Cuaca ekstrem berupa hujan dengan intensitas sedang hingga lebat disertai petir dan angin kencang sesaat, diperkirakan akan dialami beberapa wilayah di sejumlah kabupaten dan kota.
Antara lain Pacitan, Ponorogo, Trenggalek, Tulungagung, Blitar, Kediri, Malang, Lumajang, Jember, Bondowoso, Probolinggo, Nganjuk, Madiun, Bojonegoro, Tuban, Lamongan, Gresik, Pamekasan, dan Sumenep.
BMKG memperkirakan cuaca ekstrem juga bisa meluas ke sejumlah wilayah lain di Jawa Timur dalam kurun waktu yang sama.