Percikan Api dari Knalpot Bakar Habis Motor Warga Tuban
Satu unit motor ludes terbakar. Tersisa kerangka mesin gosong warna hitam jelaga. Kebakaran motor matic merek Honda Vario dipicu percikan api dari knalpot.
Peristiwa ini terjadi di simpang tiga Desa Sambonggede, Kecamatan Merakurak, Kabupaten Tuban, Jawa Timur, Rabu 12 Juli 2023.
Beruntung tidak ada korban jiwa dalam kebakaran itu. Pengendara motor berhasil menyelamatkan diri ketika mengetahui adanya percikan api dari sambungan knalpot.
Berdasarkan informasi yang dihimpun Ngopibareng.id, kronologi terbakarnya motor dengan nomor polisi N-3712-CC itu berawal saat motor dikendarai Sukono melaju dari arah barat menuju ke arah utara. Pria 60 tahun itu tiba-tiba melihat ada percikan api yang muncul dari sambungan knalpot di bawah jok. Saat itu, warga Kelurahan Baturetno, Kecamatan Tuban tersebut tetap melanjutkan perjalanannya.
"Dari percikan api semakin besar, sehingga korban menghentikan motornya di tengah simpang tiga Desa Sambonggede, Kecamatan Merakurak dan menyelamatkan diri," terang Kasi Humas Polres Tuban, IPTU Jamhari.
Petugas Polsek Merakurak yang mendapatkan laporan warga langsung mendatangi lokasi untuk olah Tempat Kejadian Perkara (TKP) serta berupaya memadamkan api bersama warga. Mereka menyiram api dengan air yang ada di lokasi terdekat.
"Diduga percikan api itu muncul karena adanya korsleting aliran listrik dari motor tersebut," imbuh Jamhari.
Selanjutnya, petugas dari Polsek Merakurak, Polres Tuban mengamankan kerangka motor tersebut ke Mapolsek Merakurak. Atas kejadian itu korban ditaksir mengalami kerugian sekitar Rp15 juta.
Advertisement