Peraih Suzuki APV Liga Perkutut di Situbondo Tak Bisa Menyetir Mobil
Liga Perkutut Jatim Piala Bupati Situbondo II 2024 di lapangan PG Wringinanom, Kecamatan Panarukan Situbondo telah berakhir. Hadiah dari gelar juara semua kategori kelas lomba kicauan perkutut selama dua hari, Sabtu dan Minggu, 18-19 Mei 2024, ini diborong peserta luar Situbondo.
Beruntung, hadiah utama door prize berupa mobil Suzuki APV tidak ikut diborong peserta luar. Mobil menjadi milik Saihol, warga Desa/Kecamatan Kendit Situbondo yang mengikutkan burung perkututnya di kelas piyek yunior usia 4 bulan hingga 1 tahun.
Saihol pun terkejut mendapat hadiah utama doorprize mobil Suzuki APV itu. Baginya, mengikuti Liga Perkutut Jatim Piala Bupati Situbondo II 2024 untuk menguji kemampuan kicauan perkutut miliknya yang berusia piyek dan miskin pengalaman mengikuti lomba.
Jadi, menurut Saihol, belum ada pikiran meraih gelar juara juara dalam lomba kicauan perkutut yang diikuti seribu perkutut dari berbagai daerah di dalam dan luar Jawa Timur itu. Apalagi, sampai ketiban rezeki mendapat hadiah door prize mobil Suzuki APV.
"Saat mengikuti lomba burung perkutut kategori kelas piyek yunior, saya tidak punya firasat apa-apa, apalagi dapat hadiah door prize mobil Suzuki APV. Ya alhamdulillah. Ini kalau sudah rezeki, tidak akan tertukar," kata Saihol usai menerima kunci mobil Suzuki APV.
Ia mengaku tidak mengira menjadi peserta lomba kicauan perkutut yang mendapatkan undian hadiah utama mobil Suzuki APV. Karena, dirinya selama ini tidak bisa menyetir atau mengemudikan mobil.
"Saya tahu ada hadiah utama doorprize mobil Suzuki APV. Tapi, saya tidak berharap dapat hadiah utama, karena tak bisa menyetir mobil. Tapi, karena saya yang dapat hadiah utama mobil APV, itu saya akan pakai sendiri dan tidak dijual," ujarnya.
Saat pengumuman undian hadiah utama doorprize mobil APV oleh panpel Liga Perkutut Jatim Piala Bupati Situbondo II/2024, sempat diwarnai hal menarik. Ada seorang peserta berjingkrak-jingkrak, karena memiliki nomor kupon undian sama dengan yang diumumkan panpel. Kemudian terdiam, karena kategori tertera di kupon undian tidak sesuai dan yang benar kupon undian milik Saihol.
Selain mobil Suzuki SPV, panpel liga perkutut di Situbondo juga membagikan sejumlah hadiah doorprize menarik lainnya. Diantaranya, sepeda motor, lemari es (kulkas), sepeda gunung, televisi, kulkas, dan lainnya.
Bupati Situbondo Karna Suswandi mengatakan, Liga Perkutut Jatim Piala Sirubondo II 2024 tidak sekadar lomba kicauan perkutut yang diikuti seribu perkutut dari berbagai daerah di dalam dan luar Jatim. Namun, untuk mempromosikan potensi wisata dan meningkatkan ekonomi UMKM di Situbondo.
"Dengan begitu, berdampak positif terhadap pengembangan potensi wisata di Situbondo dan juga terhadap perputaran ekonomi masyarakat Situbondo, khususnya UMKM sekitar lomba kicauan perkutut," ujar Bupati Karna.
Advertisement